(Loyang Chiffon Cake ∅ 22 – 24 cm)
Bahan A:
- 120 ml Orange Juice
- 1 bh Orange Zest (Kulit Jeruk)
- 1 sdt Vanilla Pasta
- 1 sdt Orange Pasta
- 40 gr Gula Pasir
- 80 ml FILMA® Minyak Goreng
- 150 gr Terigu Protein Rendah
- 2 gr Baking Powder
- 6 btr Kuning Telur
Bahan B:
- 6 btr Putih Telur
- 90 gr Gula Pasir
- 3 gr Cream of Tar-Tar
Cara Membuat:
- Campur semua bahan A, aduk hingga tercampur rata.
- Kocok putih telur dan cream of tar-tar (bahan B) hingga sedikit mengembang, kemudian tambahkan gula pasir secara perlahan. Kocok putih telur hingga “soft peak”
- Campur 1/3 bagian adonan putih telur ke bahan A, aduk perlahan hingga adonan ringan, tambahkan sisa adonan putih telur, aduk merata.
- Tuang ke dalam loyang chiffon, kemudian panggang dengan oven bersuhu 170° C selama 50 – 60 menit.
Cheese Filling
Bahan A:
- 210 ml Susu Cair
- 10 gr Gula Pasir
- 10 gr Maizena
- 10 gr Terigu Protein Sedang
- 125 gr Cheese Spread/Keju Cheddar Parut
Bahan B:
- 100 ml Fresh Cream (Non Diary)
Masak hingga mengembal bahan A kemudian dinginkan. Kocok bahan B hingga mengembang kemudian tambahkan dan aduk rata ke dalam bahan A.
Penyelesaian : Potong Orange Chiffon menjadi 12 bagian, kemudian belah tengahnya beri cheese filling dan mandarin orange.