Bahan Kulit
Bahan A:
- 1000 gr Tepung Terigu Protein Sedang
- 30 gr Tepung Tapioka
- 30 gr Tepung Beras
- 10 gr Garam
- 40 gr FILMA® Minyak Goreng
Bahan B:
- 400-450 gr Air
Bahan C: (Bahan Tambahan)
- 80 gr FILMA® Puff Pastry Shortening (sebagai bahan pelapis)
Bahan Isian
Bahan A:
- 120 gr Bawang Putih (dihaluskan)
- 200 gr Bawang Merah (dihaluskan)
- 300 gr Daging Ayam (iris tipis)
- 300 gr Udang Kupas (iris tipis)
- 100 gr FILMA® Minyak Goreng (untuk menumis)
Bahan B:
- 500 gr Bihun (direndam air panas kemudian tiriskan lalu gunting)
- 600 gr Kentang (potong dadu & direbus)
- 600 gr Wortel (potong dadu & direbus)
- 600 gr Taoge (buang ekor)
Bahan C:
- 40 gr Daun Seledri (iris tipis)
- 80 gr Daun Bawang (iris tipis) optional
- 10 gr Garam
- 8 gr Merica Bubuk
- 20 gr Kaldu Bubuk
- 40 gr Gula Pasir
Bahan D:
- 16 butir Telur Rebus (bagi 6-8 bagian)
Saus Jalangkote
- 80 gr FILMA® Minyak Goreng
- 80 gr Bawang Putih (cingcang)
- 100 gr Cabai Rawit
- 450 gr Saus Cabai
- 50 gr Gula Pasir
- 600 gr air
- 200 gr Lemon Juice (2 buah)
- 50 gr Ebi (digiling halus)
- 8 gr Garam
Bahan Tambahan: (Untuk Menggoreng)
- 1500 gr FILMA® Goodfry Deep Frying Fat
Cara Membuat:
Kulit Jalangkote
Campurkan Bahan A aduk hingga berpasir tambahkan Bahan B aduk hingga setengah kalis kemudian Tipiskan adonan hingga 1 mm kemudian lapisi permukaan Adonan dengan FILMA® Puff Pastry sehingga menghasilkan kulit Jalangkote 2 lapis (Fungsinya agar tidak mudah jebol) kemudian Tipiskan adonan kembali dengan ketebalan 0,5-1 mm dan diameter 10 cm.
Isian Jalangkote
Tumis Bahan A hingga Harum, kemudian tambahkan Bahan B & C masak hingga tercampur rata dan jangan Lupa koreksi rasa. Siap digunakan sebagai isian Jalangkote bersama Bahan D.
Saus Jalangkote
Tumis Bawang Putih hingga harum tambahkan Cabai Rawit yang sudah digiling halus, Saus Cabai, Gula Pasir, Lemon Juice dan Air masak sambil terus diaduk hingga Gula larut.
Masukkan Garam dan Ebi masak hingga mengental kemudian koreksi rasa dan siap disajikan.