Pie
- 125 gr FILMA® Prestige Margarine (Butter Blend Margarine)
- 250 gr Terigu Protein Sedang
- 20 gr Gula Halus
- 2 bh Kuning Telur
Kocok FILMA® Prestige Margarine, gula halus dan kuning telur hingga mengembang, kemudian tambahkan terigu protein sedang, aduk rata.
Tipiskan adonan dalam loyang pie ∅ 12 cm. Tusuk bagian bawahnya dengan garpu. Panggang dengan oven bersuhu 170° C selama 15 menit, kemudian isi soya milk custard. Panggang kembali dalam suhu 170° C 10 - 15 menit atau hingga adonan custard sudah mulai set. Setelah dingin siap dihias menggunakan taro topping.
Taro Topping
- 250 gr Ubi Ungu
- 80 gr Gula Pasir
- 75 gr Air/Santan
- 75 gr FILMA® Prestige Margarine (Butter Blend Margarine)
Kukus ubi ungu hingga lunak kemudian haluskan. Tambahkan gula pasir, air/santan dan FILMA® Prestige Margarine. Masak hingga ubi ungu menjadi pasta.
Soya Milk Custard
- 100 gr Kuning Telur
- 400 gr Susu Kental Manis
- 500 gr Susu Kedelai Tawar
- Campurkan semua bahan kemudian saring.
Penyelesaian:
Hias bagian tengah pie dengan taro topping, bagian pinggirnya dengan fresh cream.