Fresh Fruit Cheese Bread
Perpaduan kesegaran rasa buah dan gurihnya keju yang menyatu dalam basis roti
Bahan A :
700 gr Terigu Protein Tinggi
300 gr Terigu Protein Sedang
180 gr Gula Pasir
17 gr Ragi Instant
3 gr Bread Improver
30 gr Susu Bubuk Full Cream
Bahan B :
1 btr Telur Utuh
2 btr Kuning Telur
450 – 500 cc Susu Cair Dingin/ Air Es
Bahan C :
15 gr Garam
150 gr Palmboom Cake Margarine
Bahan D : (Isian Roti)
200 g Keju Mozarella, diparut
Bahan E :
2 btr Telur Utuh, untuk olesan
Bahan F : (Untuk Toping)
100 gr Vla Instant (1 bagian Vla instant dicampur dengan 2 bagian susu cair)
50 gr Aprikot Jelfix
200 gr Aneka Buah Segar (Rapsberry, Nanas, Blueberry)
50 gr Coklat Putih, dilelehkan
Cara membuat :
1. Campur semua bahan A sampai merata, lalu masukkan bahan B, aduk merata sampai adonan ¾ kalis lalu masukkan bahan C, aduk sampai adonan kalis.
2. Diamkan selama 15 menit (fermentasi 1).
3. Timbang @ = 50 gr atau sesuai selera lalu bulatkan dan diamkan selama 10 menit (fermentasi 2)
4. Isi dan bentuk, lalu taruh pada loyang yang sudah dioles shoertening Filma Baker’s Cream Fat dan dialasi dengan kertas bakar (wax paper).
5. Diamkan adonan roti sampai mengembang dua kali (fermentasi 3).
6. Oles permukaan roti dengan olesan telur.
7. Panggang selama 10 – 14 menit dengan panas oven 180°C api atas bawah.
8. Hias dengan buah-buahan dan coklat putih.