Kelebihan dari Pap Gan’z Cake Decorating adalah kue yang dipesan bisa disesuaikan dengan keinginan pelanggan. Tuti dan suami juga memfokuskan bisnisnya ini untuk kue-kue yang biasa didekorasi seperti cake untuk ulang tahun dan event-event lainnya. Hal ini karena memang kekuatan dari Pap Gan’z Cake Decorating adalah keahlian mendekorasi yang dimiliki suami dan sangat disukai pelanggan karena hasilnya selalu bagus.
Namun, karena Tuti juga memiliki keahlian membuat aneka kue, Pap Gan’z Cake Decorating juga menerima pesanan macam-macam jenis bolu, kue snack box, serta kue-kue kering. Bakpia buatan Tuti merupakan salah satu kue yang sangat digemari oleh para customernya. Untuk membuat bakpia ia memiliki resep khusus yang didapat dari pemberian ibu mertua dan sudah turun-temurun digunakan untuk membuat bakpia oleh keluarga besar sang suami.
Sejak awal merintis usaha cake and bakery Ibu Tuti berusaha memberikan pelayan serta rasa yang terbaik kepada customernya. Kue dan roti yang diproduksi Ibu Tuti dijual dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp.35.000 – Rp.95.000 untuk jenis kue bolu, bakpia dan kue sejenisnya. Sedangkan untuk kue ulang tahun Tuti menjualnya disesuaikan dengan kue pesanan pelanggan. Jika pelanggan menginginkan kue custom, harganya mulai dari Rp. 400.000 dan untuk kue yang sudah tersedia di katalog, Tuti menjualnya mulai dari Rp.150.000.
Tuti menjalankan bisnisnya dengan sistem made by order, ia baru membuat kue ketika ada customer yang melakukan pemesanan padanya. Strategi promosi yang digunakan adalah dengan memanfaatkan aplikasi WhatsApp (WA), Direct Message (DM) Instagram, melalui telepon maupun langsung mendatangi rumahnya untuk memesan.