Memulai Bisnis Camilan Korea “Bunbueok” dari Nol | Smartpluspro

Memulai Bisnis Camilan Korea “Bunbueok” dari Nol

Selama ada niat dan kemauan, seseorang pasti bisa menggapai kesuksesan. Itulah yang menjadi prinsip Trie Damayanti, pemilik dari bisnis aneka snack Korea, Bunbueok.

Perjalanan Trie dalam mendirikan bisnis snack Korea di Kota Depok ini bukanlah hal mudah. Trie benar-benar memulai segalanya dari nol semenjak mengundurkan diri dari posisi customer service di salah satu bank swasta pada tahun 2014. Niat awal Trie adalah mencurahkan seluruh perhatiannya untuk mengurus buah hati yang memiliki penyakit jantung bawaan. Setiap hari Trie membuat sendiri makanan dan camilan untuk anaknya sesuai instruksi dokter. Lama-kelamaan kebiasaan membuat camilan sendiri berubah menjadi hobi. Mengulik dapur untuk membuat aneka camilan menjadi aktivitas yang Trie sukai.

Kecintaan terhadap drama Korea membuat Trie tertarik membuat bermacam-macam snack asal Korea, salah satunya adalah Bungeoppang. Bungeoppang merupakan kue berbentuk ikan yang biasa diisi dengan pasta kacang merah dan dikonsumsi selagi hangat. Trie mengkreasikan Bungeoppang dengan isian coklat dan keju yang lumer di mulut. Tak disangka, Trie yang tadinya bukan orang yang ahli membuat kue rupanya bisa membuat Bungeoppang dengan bentuk yang menarik dan rasa yang lezat.

Terus Berjuang Meskipun Sempat Diremehkan

Trie mulai berniat menjual kue-kue hasil kreasinya. Ada kalanya mood menjadi berantakan karena gagal dalam membuat kue. Tapi Trie terus mencoba lagi dan lagi tanpa menyerah. Ketika menawarkan jualannya, orang lain banyak mencibir seolah tak percaya Trie bisa membuat kue yang layak jual. Latar belakang sebagai pegawai bank yang jarang menyentuh dapur rupanya membuat orang-orang meremehkan kemampuan Trie. Bahkan banyak yang meminta kue gratis dari Trie. Hal ini justru jadi motivasi Trie untuk terus semangat membuktikan bahwa ia bisa membuat kue berkualitas. Pada akhirnya Trie berhasil mendapatkan pelanggan yang percaya pada kemampuan Trie dan mengakui bahwa kue-kue buatan Trie memang unik, memiliki cita rasa yang khas dan layak jual.

Ada cerita saat seorang teman berbuat curang dengan cara sengaja mencomot foto kue buatan Trie dan digunakan untuk berjualan. Kejadian ini membuat Trie belajar bahwa setiap foto kue yang dipajang untuk berjualan seharusnya diberi watermark. Trie pun semakin berniat memperkuat branding untuk kue-kue buatannya dengan label Bunbueok. Kini setiap foto produk yang dipajang dilabeli dengan logo bisnis Bunbueok yang berwarna ungu.

Dalam pembuatan kue, Trie sangat memperhatikan bahan-bahan yang digunakan karena baginya tiap orang bisa menjual jenis kue yang sama tapi tiap resep tidak akan terasa sama jika dibuat di tangan yang berbeda. Pemilihan bahan termasuk minyak dan margarin akan sangat mempengaruhi rasa dan kualitas kue yang dihasilkan.

float-smartpluspro Beli Produk