
Green Tea Custard
- 625 gr Susu Cair
- 150 gr Gula Pasir
- 1/4 sdt Garam
- 6 gr Vanila Pasta
- 5 gr Green Tea Pasta
- 250 gr Telur
- 11 gr Green Tea Bubuk
- 25 gr FILMA® Prestige Margarin (dicairkan)
Cara membuat:
- Campur semua bahan kecuali FILMA® Prestige cair, aduk rata kemudian saring
- Masukkan FILMA® Prestige cair, aduk hingga rata
Green Tea Choco Crepe
- 45 g Tepung Maizena
- 225 gr Terigu Serbaguna
- 140 gr Gula Pasir
- 375 gr Telur
- 375 gr Susu Cair
- 4 gr Vanila Pasta
- 150 gr FILMA® Prestige Margarin (dicairkan)
- 7 gr Green Tea Pasta
- 7 gr Coklat Pasta
Cara membuat:
- Campur maizena, terigu serbaguna dan gula pasir, aduk rata
- Masukkan susu cair, telur dan vanilla, aduk hingga rata dan saring adonan, kemudian masukkan FILMA® Prestige Margarin cair, aduk hingga rata.
- Bagi adonan menjadi 2 sama rata
- Adonan Green Tea: tambahkan green tea pasta, aduk hingga rata
- Adonan Coklat: tambahkan coklat pasta, aduk hingga rata
- Masak dengan teflon kotak, lembar per lembar hingga adonan habis
Green Tea Filling
- 750 gr Susu Cair
- 185 gr Gula Pasir
- 30 gr Tepung Maizena
- 15 gr Bubuk Green Tea
- 5 pc Kuning Telur
- 4 gr Vanilla Pasta
Cara membuat:
- Campur 50 gr susu cair, tepung maizena, bubuk green tea, kuning telur dan vanilla pasta
- Hangatkan sisa susu cair dan gula hingga gula larut
- Tuang sebagian susu hangat ke campuran kuning telur, aduk rata hingga suhu telur menjadi hangat. Kemudian tuang kembali campuran telur ke susu dan gula
- Masak dengan api sedang sambil diaduk hingga mengental
Topping lain:
- 150 gr Choco Chip
- 100 gr Almond Slice Panggang
Penyelesaian:
- Ambil crepe dan olesi dengan green tea filling. Gulung kemudian potong masing-masing sepanjang 1-1.5cm
- Masukkan potongan crepe ke cetakan aluminium foil / pinggan tahan panas hingga setengah cetakan, taburi dengan choco chip dan almond slice
- Beri potongan crepe kembali, tabur choco chip dan tuang green tea custard hingga semua isian terendam
- Taburi bagian atas dengan almond slice kembali
- Panggang dengan suhu 180 derajat Celcius selama 30-45 menit hingga matang