Berbagi Insight Digital di Filma Store Gathering 2019 | Smartpluspro

22 Januari 2019

Berbagi Insight Digital di Filma Store Gathering 2019

Filma Store Gathering merupakan ajang rutin yang diselenggarakan Sinar Mas Agribusiness and Food dan memberikan manfaat kepada para peserta yang hadir. Para pengusaha di bidang bakery dan pastry diundang ke acara ini untuk mendapatkan tambahan ilmu yang dapat meningkatkan performa bisnis mereka.

Di awal tahun 2019 ini, Filma Store Gathering kembali digelar di Kota Medan, tepatnya di Santika Premiere Dyanda Hotel & Convention, Jalan Kapten Maulana Lubis No.7, Medan, Sumatera Utara. Seperti tahun-tahun sebelumnya, event Filma Store Gathering pada Rabu, 16 Januari 2019 ini juga mendapatkan antusiasme yang tinggi dari para pengusaha baker dan pastry di kota setempat.  

Mengusung konsep gala dinner yang hangat, Filma Store Gathering bertujuan membina hubungan baik antara Sinar Mas Agribusiness and Food dengan para pengusaha di bidang bakery dan pastry dengan cara memberikan beragam insight baik yang berkaitan dengan strategi bisnis maupun inspirasi dalam menghasilkan produk bakery dan pastry. Selain itu, para peserta juga mendapatkan product knowledge serta menginformasikan berbagai macam program yang diadakan Sinar Mas Agribusiness and Food.

Kali ini, peserta mendapatkan bekal pengetahuan bagaimana memanfaatkan platform digital untuk mengelola bisnis bakery dan pastry, melalui Digital Business Sharing yang dipandu oleh Fatmah Bahalwan sebagai Business Speaker. Fatmah Bahalwan adalah founder Natural Cooking Club yang merupakan komunitas pecinta memasak di digital.

Bisnis online yang tren-nya semakin meningkat dari tahun ke tahun  dan semakin berkembangnya pengguna internet di Indonesia menjadi alasan mengapa sesi “Digital Business Sharing” masih dipertahankan dalam event kali ini. Sinar Mas Agribusiness and Food berharap para peserta mampu memanfaatkan hal tersebut untuk mengembangkan usahanya dan meraih pelanggan sebanyak mungkin. Ilmu yang didapat dari sesi Digital Business Sharing bisa digunakan para pengusaha bakery dan pastry untuk menciptakan market sendiri melalui metode digital. 

Para peserta juga mendapatkan inspirasi menu bakery dan pastry terbaru melalui baking demo yang dipandu langsung oleh Technical Service Manager Sinar Mas Agribusiness and Food, Chef Koko Hidayat dan timnya. Kali ini Chef Koko Hidayat menampilkan resep-resep; Sweet Choco Twist Danish, Vietnamese Coffee Rums Raisin Cake, Beef Sausage Cheese Pie dan Choco Fancy Cookies.

Dalam sesi presentasi produk, Davy Djohan selaku GM Marketing Sinar Mas Agribusiness and Food memberikan penjelasan secara detail terhadap produk-produk unggulan seperti Filma, Palmboom, dan juga Palmvita. 

Tidak hanya presentasi resep dan produk, dalam event ini Sinar Mas Agribusiness and Food juga memberikan berbagai penawaran khusus dan potongan harga bagi para pengusaha bahan kue yang melakukan transaksi produk-produk di hari itu.

Nantikan FILMA Store Gathering selanjutnya untuk mendapatkan lebih banyak insight tentang bisnis bakery dan pastry.

float-smartpluspro Beli Produk